Garuda Indonesia Terbang ke Kaimana
Garuda Indonesia terus berkomitmen untuk menerbangi destinasi pariwisata potensial. Setelah Danau Toba Sumatera Utara, Labuan Bajo NTT, Wakatobi Sultra, sekarang giliran Kabupaten Kaimana, Papua Barat.
Penerbangan menuju Kabupaten Kaimana, Papua Barat akan membuat akses menuju destinasi wisata bahari yang sangat mengagumkan di timur Indonesia itu semakin terbuka lebar.
Dikutip dari indo-aviation.com, GM Garuda Indonesia Kantor Cabang Manokwari Sapto Hariadi menjelaskan, rute baru ini akan melayani penerbangan Ambon-Kaimana-Manokwari dan Ambon-Kaimana-Nabire.
Garuda Indonesia akan menggunakan pesawat jenis ATR-600 dengan kapasitas 70 kursi penumpang untuk melayani rute penerbangan ke Kaimana itu dan resmi beroperasi mulai awal 2017.
Pengembangan rute penerbangan maskapai Garuda Indonesia dilakukan sesuai kesiapan atau kondisi bandara di setiap daerah, Termasuk Kaimana pihak Garuda sudah melakukan survei kelayakan bandara tersebut.
Potensi pariwisata di Kaimana tergolong sangat baik dan layak untuk dipromosikan. Bahkan, termasuk kelas dunia untuk wisata bahari.
Senin, 19 Desember 2016
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar