Keistimewaan Maskapai Garuda Indonesia
Jika ditanya, apa nama maskapai penerbangan di Indonesia yang memberikan pelayanan bintang 4, sebagian besar dari Anda akan menjawab Garuda Indonesia. Yup, jawaban ini sangatlah tepat karena Garuda Indonesia adalah maskapai penerbangan tertua di Indonesia. Kematangan dan pengalamannya lah yang membuat maskapai ini menjadi pilihan utama para pengguna jasa transportasi udara.
Selain hal di atas, apa lagi kelebihan Garuda Indonesia? Simak jawabanya di bawah ini:
Memiliki pesawat terbang yang memadai dan berkualitas. Garuda Indonesia menggunakan pesawat Boeing untuk membawa para penumpangnya. Pesawat Boeing teranyar yang dimiliki oleh maskapai penerbangan ini adalah Boeing 777-300ER yang mampu menampung 300 sampai 500 orang penumpang.
Tepat waktu dalam hal pemberangkatan. Dengan mengedepankan kepuasan penumpang, Garuda Indonesia berusaha untuk selalu memberikan yang terbaik bagi semua penumpangnya. Salah satu wujud layanan maksimal yang diberikan adalah pemberangkatan pesawat yang tidak lambat alias tepat waktu.
Harga tiket pesawat sesuai dengan pelayanan. Dengan segala layanan memuaskan yang bisa didapatkan oleh para penumpang, maka wajar saja jika harga tiket pesawat bisa lebih dari 3 juta rupiah untuk sekali pemberangkatan. Harga tiket yang mahal ini sangat berbanging lurus dengan kenyamanan dan ketenangan yang akan didapat selama di dalam pesawat.
Sumber : frog-go.com
0 komentar:
Posting Komentar