Sabtu, 06 Desember 2014

Garuda Buka Kantor Penjualan Tiket di Kediri

Maskapai penerbangan nasional Garuda Indonesia, terus memperluas jaringan pemasarannya dengan membuka kantor penjualan tiket di Kota Kediri, Jawa Timur. Peresmian kantor penjualan baru itu dilakukan pada hari ini, Sabtu (6/12/2014), di Hotel Grand Surya.

Garuda Indonesia mengatakan, dibukanya kantor penjualan baru ini untuk meningkatkan layanan kepada pelanggan Garuda Indonesia, serta memberikan kemudahan akses bagi masyarakat untuk mendapatkan tiket maskapai penerbangan tersebut. Kantor baru ini nantinya akan melayani melayani pengecekan harga tiket, reservasi tiket, pembelian tiket, dan layanan pre-flight lainnya.

Di Jawa Timur, Garuda Indonesia saat ini sudah memiliki beberapa kantor penjualan tiket, di antaranya di Surabaya, Malang, Banyuwangi, Jember, Kediri, dan Tulungagung. Selanjutnya, perusahaan penerbangan plat merah itu juga akan segera membuka kantor penjualan tiket di Pasuruan.

Dalam pembukaan kantor penjualan dan pelayanan tiket di Kediri ini Garuda Indonesia tidak berjalan sendirian, melainkan menggandeng mitra usaha dari PT Anta Utama yang nantinya akan menjadi pengelola kantor penjualan di wilayah Kediri, Jawa Timur.

Sumber: indo-aviation.com

0 komentar:

Posting Komentar