Lalu Lintas Penerbangan di Indonesia
Kementerian Perhubungan mengungkapkan bahwa Perum Lembaga Penyelenggara Pelayanan Navigasi Penerbangan atau AirNav Indonesia telah mengawasi lalu lintas penerbangan terpadat di dunia termasuk di Indonesia.
Dikutip dari infopenerbangan.com, Direktur Utama AirNav Indonesia, Bambang Tjahjono menjelaskan, bahwa lalu lintas penerbangan terpadat di Indonesia yakni di Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, Jakarta.
Bandara terbesar sekaligus paling modern di Indonesia itu memiliki rata-rata lalu lintas penerbangan per hari mencapai 1.100 hingga 1.200 penerbangan baik untuk pesawat lepas landas dan mendarat.
Bandara dengan kepadatan lalu lintas penerbangan lainnya yakni Bandara I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, dengan rata-rata lalu lintas pesawat lepas landas dan mendarat mencapai 400 penerbangan per hari.
Dengan kepadatan lalu lintas penerbangan tersebut, AirNav Indonesia mendorong penguatan kerja sama khususnya di kawasan regional Asia Pasifik apalagi di kawasan itu melayani 85 persen ruang udara di dunia.
Rabu, 23 November 2016
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar