Selasa, 24 Juni 2014

Tips Agar Tidak Jenuh Saat Pesawat Delay

Tidak sedikit traveler mati gaya saat mendengar pengumuman pesawat yang delay di bandara. Dikala sudah siap berangkat ke tujuan, justru harus kembali duduk untuk menunggu pesawat yang datang. Itinerary yang sudah dibuat untuk setibanya di tempat tujuan pun jadi kacau. Tapi tunggu dulu, rupanya ada 9 cara agar Anda tidak jenuh kalau pesawat delay.

Tenang saja, berikut beberapa cara asyik agar Anda tidak bete/jenuh saat pesawat delay:

Rileks
Perasaan Anda dijamin akan kesal dan marah saat mendengar pengumuman pesawat yang delay. Untuk meredam amarah tersebut, duduklah dan lepaskan segala emosi Anda dengan lebih tenang. Anda bisa pergi ke toilet untuk mencuci muka atau mengganti pakaian dengan yang lebih nyaman. Hal ini akan membuat Anda siap menghadapi situasi yang terjadi. Rilekskan pikiran Anda dan jangan terpancing emosi untuk ikut mengomel seperti penumpang lainnya.

Kunjungi toko-toko suvenir
Saat pesawat delay, Anda bisa jalan-jalan ke toko-toko suvenir di dalam bandara untuk menghabiskan waktu. Nah, jika Anda belum membeli oleh-oleh untuk keluarga atau kerabat, belanjalah di toko-toko tersebut. Carilah suvenir khas di dalam tokonya yang tak bisa ditemukan di tempat lain. Selain itu, di bandara juga terdapat banyak toko elektronik dan toko baju. Anda pun dapat membelinya sebagai kado untuk kerabat atau untuk diri sendiri. Ingat, barang-barang yang dijual di bandara harganya lebih mahal. Jadi, pintar-pintar mengeluarkan uang ya!

Duduk dan membaca buku
Dalam dunia yang sibuk sekarang ini, sulit rasanya menemukan waktu untuk membaca buku. Untuk itu, baca saja buku favorit Anda ketika harus menanti pesawat yang delay. Bandara biasanya memiliki toko buku. Pilihan bukunya pun beragam. Anda bisa membaca novel sebagai bacaan ringan, atau membaca koran untuk melihat perkembangan politik. Setelah itu, carilah tempat duduk untuk membaca yang nyaman. Bisa saja di kafe atau di bangku lounge serta ruang tunggu.

Penumpang Kelas satu, beruntunglah Anda!
Beragam fasilitas mewah menanti para penumpang kelas satu saat pesawat delay. Mereka dapat menghabiskan waktu di lounge VIP dan mendapat makanan ringan serta minuman. Bagi penumpang kelas lainnya yang mau menikmati layanan kelas satu ini, bisa saja. Syaratnya, harus merogoh kocek lebih. Next Lounge VIP kini sudah terdapat di banyak negara. Bagi penumpang kelas satu, inilah tempat yang asyik untuk bersantai. Anda bisa berkenalan dengan traveler lainnya dan bersosialisasi.

Berburu makanan di dalam bandara
Lupakan tentang makanan di dalam pesawat, kini saatnya berburu aneka makanan di tiap restoran yang ada di bandara. Anda punya banyak waktu untuk menentukan restoran atau kafe yang akan Anda datangi. Dengan makan, Anda pun menjadi sedikit lebih tenang dan pikiran menjadi rileks. Setelah itu, tak ada salahnya Anda membawa buku lalu membacanya di tempat tersebut. Lupakan sejenak masalah delay yang menjengkelkan tersebut.

Meninggalkan bandara
Cara ampuh untuk bertahan di dalam bandara saat pesawat delay adalah pergi meninggalkan bandara. Jika waktu delay cukup lama, inilah waktu yang tepat untuk berwisata di dalam kota. Misalnya jika berada di Bandara Ngurah Rai Bali, Anda bisa memesan taksi atau mobil untuk jalan-jalan ke Pantai Kuta. Anda bisa menyibukkan diri dengan bermain di pinggiran pantai atau berburu suvenir di toko-toko sepanjang pantai tersebut. Selain itu, Anda juga bisa pergi keluar bandara untuk makan siang di restoran terkenal di kota setempat dan sekedar meregangkan kaki. Namun jangan lupa untuk menginformasikan keberadaan Anda ke pihak maskapai. Pastikan Anda selalu mendapatkan informasi terbaru mengenai jadwal penerbangan. Jangan sampai keasyikan berwisata dan malah ditinggal pesawat.

Menjelajahi bandara
Bila tidak punya waktu cukup untuk pergi keluar bandara, tak ada salahnya Anda menjelajahi bandara tersebut. Untuk mengakomodasi wisatawan, bandara mempunyai beragam fasilitas. Di vancouver International Airport, Kanada misalnya, bandara ini menawarkan klub kesehatan berupa spa. Asyiknya, spa ini tidak hanya untuk wanita saja tapi para pria bisa bergabung di dalamnya.

Tidur
Perjalanan yang melelahkan sebelum tiba di bandara cukup menguras stamina Anda. Ditambah dengan pengumuman pesawat yang delay, rasanya emosi sudah memuncak. Tenang, daripada marah-marah lebih baik Anda tidur. Beberapa bandara mempunyai ruangan khusus bagi penumpang yang terkena delay. Di sanalah tempatnya Anda untuk tidur yang jauh dari keramaian. Meski demikian, Anda pun bisa memejamkan mata di hotel dekat bandara. Selain itu, tak ada salahnya untuk tidur di kursi atau bangku panjang dengan menyiapkan jaket dan bantal. Ingat, jangan sampai menggangu penumpang yang lain ya!

Berlatih untuk menghadapi delay selanjutnya
Delay pesawat tidak hanya terjadi dalam sekali di perjalanan Anda. Bisa saja, Anda mendapat delay di perjalanan selanjutnya. Untuk itu, biasakan dan latih diri Anda saat terjadi delay di bandara. Rilekskan pikiran dan jadilah produktif. Jangan menghabiskan waktu dengan terus mengumpat, lebih baik Anda mencari makan, membaca buku, berbelanja, atau tidur.

Sumber: infopenerbangan.com

0 komentar:

Posting Komentar