Maskapai penerbangan nasional Garuda Indonesia kembali membuat bangga seluruh rakyat Indonesia. Maskapai plat merah itu meraih penghargaan internasional, tidak tanggung-tanggung Garuda Indonesia raih dua penghargaan internasional yaitu dari dua bandara internasional wilayah regional Asia Tenggara dan Asia Timur, yakni Changi International Airport Singapore dan Incheon International Airport South Korea.
Garuda Indonesia menerima penghargaan Changi Airline Awards untuk kategori “TOP Airline by absolute growth in passenger carriage for Southeast Asia category 2014”. Penghargaan tersebut diterima oleh Direktur Utama Garuda Indonesia M. Arif Wibowo yang diberikan langsung oleh CEO Changi International Airport Lee Seow Hiang, pada tanggal 23 April 2015 lalu di Singapura. Penghargaan tersebut diberikan atas pertumbuhan jumlah penumpang Garuda Indonesia di Changi Airport yang meningkat secara signifikan pada periode tahun 2014, dibandingkan dengan maskapai asing asal Asia Tenggara lainnya yang melayani penerbangan di Changi International Airport. Maskapai penerbangan lain yang juga mendapatkan penghargaan pada Changi Airline Awards 2015 adalah Korean Air untuk wilayah Asia Timur, Emirates untuk wilayah Timur Tengah,dan KLM Royal Dutch Airlines untuk wilayah Eropa.
Sebelumnya pada tanggal 22 April 2015 lalu, Garuda Indonesia juga menerima penghargaan pada ajang “Incheon International Airport Cooperation Awards” untuk kategori “The Best Airline Of The Year 2014 Award Group D”. Penghargaan tersebut diterima oleh General Manager Garuda Indonesia untuk Korea Selatan Dewa Rai yang diserahkan oleh perwakilan Incheon International Airport Cooperation. Penghargaan “The Best Airline of The Year “ tersebut diberikan atas pencapaian Garuda Indonesia yang berhasil mengangkut lebih dari 200 ribu penumpang pada tahun 2014.
Selain memperhatikan peningkatkan jumlah penumpang, Incheon International Airport Cooperation (IIAC) juga melakukan assessment dari aspek kualitas layanan dan “safety culture”, dimana komponen penilaian untuk kualitas layanan dilihat dari check in handling speed, voice of customer, customer service index, baggage handling speed & adequacy index, self & web check index. Adapun komponen penilaian “safety culture” pada tiap maskapai yang memenangkan penghargaan pada ajang IIAC award tersebut, terdiri dari Ground Incident Index, Airport Facilities Index dan Infraction of Regulation Index, serta audit dari Kementerian Perhubungan Pemerintah Korea (MLIT).
Senin, 27 April 2015
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar