Senin, 29 Februari 2016

Bandara Sam Ratulangi Manado Berikan Diskon Landing Fee

Bandara Sam Ratulangi Manado
Bandara Sam RatulangiPengelola Bandara Sam Ratulangi Angkasa Pura I siap memberikan diskon biaya pendaratan (landing fee) bagi maskapai penerbangan yang beroperasi di Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado. Diskon landing fee itu hanya berlaku bagi maskapai penerbangan yang bersedia membuka rute penerbangan internasional dari Manado.

Dikutip dari indo-aviation.com, General Manager Angkasa Pura I Bandara Internasional Sam Ratulangi Manado Halendara Waworuntu mengungkapkan, rute penerbangan internasional yang bisa dibuka oleh maskapai penerbangan antara lain dari Manado menuju tujuan dua kota di Filipina, yaitu Davao dan Manila.

Maskapai penerbangan yang bersedia membuka rute Manado-Davao dan Manado-Manila akan diberikan keringanan yakni diskon biaya pendaratan atau landing fee. Hal ini salah satu tujuannya untuk menambah jalur penerbangan mancanegara dari dan ke Manado.

Diskon landing fee diberikan oleh Angkasa Pura I untuk memberikan rangsangan kepada maskapai penerbangan agar mau menghidupkan kembali layanan penerbangan menuju dua kota besar di Filipina itu. Diskon biaya landing dan parkir untuk semua maskapai yang berminat mengoperasikan rute tersebut.

Layanan penerbangan Manado-Davao dan Manado-Manila memiliki potensi yang cukup tinggi. Apalagi jarak antara Manado dengan kedua kota di Filipina itu tergolong sangat dekat. Dalam waktu dekat Angkasa Pura I akan promosi jalur ini ke Davao dan Manila dengan harapan akan langsung ditanggapi oleh pihak pemangku kepentingan.

0 komentar:

Posting Komentar