Keamanan Penerbangan Indonesia
Kementerian Perhubungan melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Udara mengungkapkan nilai keamanan penerbangan Indonesia dari ICAO (International Civil Aviation Organization) telah mencapai 93,6. Itu merupakan skor keamanan tertinggi yang pernah diraih.
Dikutip dari runway-aviation.com, Direktur Jenderal Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan Suprasetyo mengatakan, standar keamanan penerbangan 93,6 tersebut merupakan tertinggi yang pernah diraih Indonesia dan berharap kondisi tersebut berdampak kepada peningkatan standar keselamatan penerbangan Indonesia.
Adanya nilai yang baik dalam hal keamanan penerbangan dari ICAO tersebut, akan mampu menciptakan iklim yang baik sehingga industri penerbangan Indonesia dapat berkembang lebih cepat. Untuk itu pemerintah akan berusaha mempertahankan bahkan meningkatkan pencapaian tersebut.
Kementerian Perhubungan berharap angka ini dapat dipertahankan hingga pihak ICAO datang lagi untuk melakukan audit pada bulan Maret 2016 ini. Kondisi ini juga diharapkan berdampak kepada peningkatan keselamatan penerbangan, agar skor keselamatan penerbangan bisa lebih tinggi.
Kementerian Perhubungan terus berupaya meningkatkan keselamatan penerbangan. Saat ini skor keselamatan penerbangan Indonesia dari ICAO sebesar 60 dan ditargetkan bisa mencapai di atas 70. Tahun 2015 skor keselamatan penerbangan Indonesia 60 dan pada tahun 2016 ini ditergetkan di atas 70.
Selasa, 01 Maret 2016
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar