Jumat, 04 Maret 2016

Harga Avtur Turun Untungkan Industri Penerbangan

Harga Avtur Penerbangan
Harga Avtur
Harga minyak dunia yang terus menurun otomatis juga telah menurunkan harga bahan bakar pesawat atau avtur. Penurunan harga avtur ini disambut gembira oleh industri penerbangan nasional karena bisa menurunkan biaya operasional yang sebagian besar dari biaya bahan bakar.

Industri penerbangan cukup diuntungkan dengan menurunnya harga bahan bakar pesawat atau avtur. Jika harga avtur murah tentu persentasenya akan berkurang sehingga biaya operasional maskapai penerbangan lebih efisien.

Dikutip dari indo-aviation.com, Sekjen Asosiasi Perusahaan Penerbangan Nasional Indonesia atau Indonesia National Air Carriers Association (INACA) Tengku Burhanuddin mengungkapkan, komponen biaya bahan bakar menyumbang 45-50 persen dari pengeluaran maskapai penerbangan.

Namun, penurunan harga bahan bakar pesawat ini belum tentu bisa dirasakan langsung oleh penumpang karena harga tiket penerbangan domestik kelas ekonomi sudah diatur oleh Kementerian Perhubungan melalui tarif batas atas dan tarif batas bawah.

Selain itu, maskapai juga mempunyai mekanisme penentuan tarif penerbangan masing-masing. Penurunan tarif penerbangan baru akan terasa ketika murahnya harga avtur berlangsung dalam periode yang lama.

0 komentar:

Posting Komentar