Minggu, 11 Oktober 2015

Beberapa Bandara Akan Bangun Area Khusus Kargo

Kargo Di Bandara Soetta
KargoCargo Village atau fasilitas area khusus untuk kargo akan dibangun di beberapa bandara di Indonesia. Ada sembilan bandara yang akan dibangun area khusus untuk kargo dan ditargetkan bisa beroperasi pada tahun 2019. Hal ini dilakukan sebagai langkah antisipasi semakin meningkatnya volume kargo dari sekarang hingga 15 tahun ke depan.

Sembilan bandara yang ditargetkan untuk cargo village ini adalah Bandara Kuala Namu Deli Serdang, Bandara Soekarno-Hatta Cengkareng, Sepinggan Balikpapan, Syamsuddin Noor Banjarmasin, Juanda Surabaya, Sam Ratulangi Manado, Sultan Hasanuddin Makassar, dan Frans Kaisepo Biak dan Bandara Sentani di Jayapura.

Dikutip dari runway-aviation.com, Sekretaris Jenderal Kementerian Perhubungan Sugihardjo, mengungkapkan, pihaknya akan mengembangkan fasilitas pergudangan kargo sejalan dengan semakin meningkatnya arus volume kargo dan juga untuk meningkatkan pelayanan kepada semua pengguna jasa transportasi udara termasuk jasa kargo.

Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Cengkareng yakni Angkasa Pura II telah siap membangun cargo village ini di sisi timur Bandara dengan luas 70 hektar dengan perkiraan nilai investasi mencapai Rp 2 triliun. Selain itu, Angkasa Pura I juga akan mendirikan cargo village di Surabaya dan Makassar untuk mendukung rencana induk Kemenhub.

0 komentar:

Posting Komentar