Selasa, 01 Juli 2014

Tips Hadapi Koneksi Airport yang Ketat

Perjalanan menggunakan pesawat saat berada di bandar udara tersibuk akan menyebabkan ketidaknyamanan, bahkan stres, apalagi saat harus transit karena banyaknya pergerakan penumpang maupun pesawat.

Agar penerbangan Anda tetap nyaman dan pengalaman Anda tidak kacau, berikut tips menghadapi koneksi airport yang ketat.

Pilih Kursi Lorong (Aisle)
Pilihlah tempat duduk di lorong (aisle) bagian depan atau belakang. Hal ini untuk memudahkan pergerakan Anda masuk ke pesawat atau keluar dari pesawat.
Jika Anda tidak bisa mendapatkan kursi yang Anda inginkan secara online, maka mintalah saat di check-in counter, Anda dapat menjelaskan situasi Anda. Semakin awal Anda tiba di bandar udara (dan lebih baik Anda ketika meminta bantuan).

Dengan Awak Kabin
Jika check-in di konter tiket tidak memberikan Anda duduk di baris lorong, Anda sebaiknya mengutarakan dengan awak kabin yang saat itu bertugas. Biasanya, cabin crew akan membantu dengan menukar tempat penumpang lain. Kru cenderung lebih bersimpati untuk membantu kemudahan koneksi dan akan melakukan upaya untuk membantu Anda. Waktu adalah segalanya, jadi mintalah bantuan setelah semua penumpang duduk dan ketika kru Anda tidak terlalu sibuk.

Pelajari Denah/Layout
Download atau mencetak peta bandar udara saat Anda harus koneksi. Cara ini mempermudah dalam menghubungkan/menunjukkan semua terminal sehingga Anda tahu letaknya sebelum Anda tiba. Carilah informasi dengan cepat jika Anda sudah menemukan bagasi atau tas. Dan jika ini menghubungkan airport entry point pertama pada perjalanan internasional, maka segera lapor ke imigrasi atau pihak terkait.

Jangan Periksa Tas Berulang-ulang
Agar proses koneksi semakin cepat, barang-barang berharga sebaiknya dibawa dalam tas jinjing atau tas yang selalu mudah dibawa ke mana-mana, sehingga Anda tidak khawatir tentang barang bawaan. Selain itu, ini menghindari kerusakan bagasi bahkan kehilangan bagasi, yang akan menyita waktu lagi karena Anda harus melaporkan ke counter lose and found.

Tidur
Jika harus koneksi di malam hari dengan waktu yang cukup singkat, sebaiknya tidur di bandar udara, hal ini memungkinkan Anda lebih cepat untuk check-in maupun pelaporan bagasi. Jadi, Anda tidak perlu repot-repot mencari hotel.

Bawa Bekal
Anda perlu mempersiapkan makanan sendiri/bekal dari tempat asal. Jika sewaktu-waktu lapar, Anda dapat menyantapnya, selain itu tips ini dapat membantu menghemat anggaran perjalanan Anda. Bawalah makanan yang mengandung protein atau makanan ringan yang tidak cepat basi.

Jangan Terlena
Perhatikan dengan cermat waktu keberangkatan Anda. Upayakan Anda berada di ruang tunggu 30 menit sebelum jadwal penerbangan. Setelah ditutup, pintu pesawat tidak akan terbuka kembali untuk naik penumpang terlambat.

Telepon
Jika Anda ragu dengan informasi penerbangan Anda, segera menghubungi maskapai terkait. Jika Anda tidak dapat mengejar penerbangan Anda, harap menelepon pihak airlines, agar Anda dapat terkoneksi dengan penerbangan berikutnya.

Meminta kompensasi, seperti voucher penerbangan, jika Anda merasa Anda telah kehilangan penerbangan yang bukan karena kesalahan Anda sendiri.

Sumber: infopenerbangan.com

0 komentar:

Posting Komentar