Jumat, 09 Januari 2015

Kemenhub Hentikan Sementara Dua Rute Wings Air

Kemenhub hentikan sementara penerbangan Wings Air ATR 72-500 berkapasitas 72 kursi yang merupakan anak perusahaan Lion Group rute Bandara Sultan Hasanuddin Makassar ke Selayar tiga kali sepekan yakni Senin, Selasa, Rabu, dengan nomor penerbangan 1316. Sedangkan, rute Makassar-Baubau setiap hari dengan nomor penerbangan 1306 dan 1308, per Kamis (8/1/2015).

Area Manager Lion Grup Sulawesi, Ronny Paslah, mengaku, pemberhentian sementara rute tersebut merupakan dampak dari kebijakan baru Kemenhub yang mewajibkan pelaporan rutin slot penerbangan.  “Jadi kami harus memberikan informasi pengajuan baru lagi untuk flight approvel-nya. Namun, ini bisa secepatnya kami selesaikan,” kata Ronny di Makassar, kemarin.

Wings Air siap memberikan kompensasi berupa refund atau pengembalian uang tunai bagi penumpang yang sudah membeli tiket untuk dua rute ini. Hal ini agar tidak terjadi penumpukan penumpang sampai izin terbang dikeluarkan lagi.

“Imbauan khusus kami hanya terkait mekanisme refund yang bisa dilakukan penumpang sambil menunggu jadwal terbang selanjutnya,” jelasnya

Sumber: infopenerbangan.com

0 komentar:

Posting Komentar