Selasa, 13 September 2016

Citilink Segera Operasikan Pesawat Airbus A320neo

Citilink Airbus A320neo
Citilink
Maskapai penerbangan berbiaya rendah Citilink segera mengoperasikan pesawat keluaran terbaru dari Airbus, yaitu Airbus A320neo. Citilink akan menjadi maskapai pertama di Indonesia yang mengoperasikan pesawat terbaru itu mulai Januari 2017.

Dikutip dari indo-aviation.com, Direktur Utama Citilink Indonesia Albert Burhan mengungkapkan, keluaran terbaru Airbus yaitu seri A320neo sebagai salah satu upaya Citilink untuk melakukan ekspansi bisnis ke Timur Indonesia dan regional.

Armada pesawat Airbus A320neo Citilink akan tiba mulai Januari 2017 mendatang. Ditambahkannya Airbus A320neo ke dalam jajaran armada pesawatnya maka Citilink akan menjadi maskapai pertama di Indonesia yang memiliki pesawat ini.

Airbus A320neo yang diperuntukkan untuk penerbangan jarak dekat hingga menengah memiliki keunggulan di mesinnya yang lebih modern dan hemat bahan bakar. Penghematan bahan bakar ini bisa mencapai 20 persen.

Airbus A320neo dipilih karena dianggap tepat untuk menjawab tantangan ekspansi Citilink ke wilayah Timur Indonesia. Bahan bakarnya yang hemat itu otomatis juga menghemat biaya operasional hingga delapan persen.

Penghematan bahan bakar ini menjadikan Airbus A320neo memiliki jarak tempuh yang lebih panjang dan daya angkut yang lebih besar dibandingkan versi sebelumnya.

Hal ini membuatnya cocok menerbangi langit di wilayah Timur Indonesia yang jaraknya cukup jauh dari kota penghubung (hub) penerbangan utama Citilink di Jawa dan Sumatera.

0 komentar:

Posting Komentar